[Nasional-m] Pejabat Gunakan Ijazah Palsu

Ambon nasional-m@polarhome.com
Tue, 29 Oct 2002 00:21:19 +0100


Jawa Pos
Selasa, 29 Okt 2002

Pejabat Gunakan Ijazah Palsu

BENGKULU - Empat pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu, yang
disinyalir menggunakan ijazah S1 palsu dari Universitas Terbuka (UT) akan
dipecat. "Dari hasil penelitian, satu orang sudah diyakini menggunakan
ijazah palsu tersebut. Sedangkan tiga lainnya masih diteliti," kata Gubernur
Bengkulu, Hasan Zen SH.

Gubernur berharap, aparat Bawasda terus menelusuri ijazah palsu itu, sampai
tuntas, agar tidak menjadi preseden jelek di masa datang.

Mencuatnya penggunaan ijazah palsu didasari laporan tertulis oleh Sabirin,
Karyono, Karman dan Junaidi lewat surat ke berbagai pejabat. Kepala Unit
Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) UT Bengkulu, Drs. Ismail mengaku sudah
mengeceknya. Ternyata, memang keempat orang pejabat yang disebut menggunakan
ijazah aspal itu, tidak pernah tercatat sebagai mahasiswa di UT.

Keempat pejabat yang disinyalir menggunakan ijazah palsu itu, adalah R SE,
pejabat eselon III di lingkungan Pemprov Bengkulu, G S.IP pejabat eselon IV
pada satu instansi dinas, M, S.IP jabatan camat, Sy S.IP, pejabat eselon IV
pada kantor Camat. (jpnn/ant)